3 Inovasi Terbaru HokBen Di Masa Pandemi

Seminggu sudah kakak Aira menginap dirumah Eyang, karena jarak ke sekolahnya lebih dekat ketimbang dari rumah kami disini. Rasa kangen kedua adiknya begitu sulit untuk saya bendung lagi, mereka ingin segera bercanda ria kembali seperti yang biasa dilakukan saat berada di kamarnya, akhirnya menjelang akhir pekan kemarin saya, pak suami dan anak-anak pergi menjemputnya 

Setelah berpamitan dengan eyang, kami langsung tancap gas menuju daerah Pondok Bambu tepatnya ke Jalan Pahlawan Revolusi Jakarta Timur, anak-anak sempat kebingungan akan rute perjalanan kami pada siang hari itu, namun mereka hanya bisa pasrah dan mengikuti kemana lajunya roda mobil berputar. 

Lalu tibalah kami di tempat yang dituju yaitu restoran favorit keluarga yang menyajikan masakan Jepang siap saji dengan harga terjangkau, rasanya enak, menu bervariatif dan tentunya juga sehat. Restoran tersebut tak lain dan tak bukan adalah HokBen. 

Kebetulan pada hari itu saya janjian dengan 2 orang sahabat saya untuk makan siang bareng, selain untuk meet up, saya juga ingin melepas kerinduan anak-anak akan suasana makan di tempat (dine in) setelah sekian lama hanya memesan via ojek online dan drive thru. 

Ketika saya sampai, 2 orang sahabat saya sudah tiba lebih dulu, mereka melambaikan tangan dari arah dalam menyuruh saya masuk, namun di pintu masuk restoran, seorang staff dari HokBen meminta saya untuk memindai barcode yang ada pada aplikasi Peduli Lindungi setelah itu dilakukan juga pengecekan suhu tubuh, baru deh saya bisa masuk. Se safey itu ya HokBen, saya jadi semakin nyaman untuk membawa keluarga bersantap disini.




Ditambah lagi sebagai pelopor makanan bergaya Jepang pertama di Indonesia, HokBen terus berinovasi untuk menghadirkan produk dan layanan berkualitas bagi para pelanggan setianya. Hal ini bisa saya lihat dari laporan pandangan mata yang terpampang nyata saat saya berkunjung ke HokBen Pondok Bambu kemarin. 

Ada 3 (tiga) hal yang menjadi nilai plus bagi saya untuk HokBen, yaitu : 

1. Konsep restoran yang cozy dan Instagramable

Store HokBen Pondok Bambu adalah salah satu restoran yang di desain modern dan kekinian dari sekian banyak store Hokben lainnya yang tersebar di seluruh Indonesia. Terdiri dari 3 lantai dimana setiap lantainya memiliki fungsi masing-masing, lantai 1 untuk order dan takeaway, lantai 2 untuk dine in dan lantai 3 untuk Musholla.

Crew yang bertugas hari itu juga sangat ramah, bahkan saya sempat ngobrol dengan salah satu Crew nya yang siap menjawab pertanyaan-pertanyaan yang saya lontarkan terkait restoran tersebut. Namanya Mas Adit




Menurut mas Adit, HokBen Pondok Bambu dibuka sejak Juni 2021 lalu, melayani pembelian lewat Ojek Online mulai jam 8 pagi dan Dine In juga takeaway di jam 9 pagi - 10 malam. Selain itu store HokBen yang satu ini juga memiliki beberapa fasilitas tambahan yang dihadirkan untuk kenyamanan pengunjung, beberapa diantaranya adalah :

1. Kapasitas 130 Kursi
2. Tersedia Musholla yang luas dan bersih
3. Memiliki Smoking Area (outdoor) di lantai 2
4. Banyak spot Instagramable untuk berfoto
5. Kemudahan akses lokasi
7. Tersedia spot layanan khusus untuk ojek online 
8. Fasilitas Restroom yang bersih

Penerapan protokol kesehatan 3M juga dilakukan dengan baik, termasuk pembatasan kapasitas pengunjung dan maksimal waktu untuk Dine In hanya 60 menit saja. 


2. Menu-menu baru yang inovatif

Di bulan Oktober ini, HokBen meluncurkan menu barunya yaitu Tokyo Bite In Wrap yang siap dinikmati di seluruh store HokBen sejak tanggal 8 Oktober 2021. Tokyo Bite in Wrap merupakan cara baru menikmati Egg Chicken Roll, Chicken Katsu dan Ebi Furai ditambah dengan saus khas HokBen dalam balutan tortilla yang lembut.


Harganya relatif murah, dengan merogoh kocek 20ribu, Teman HokBen langsung dapat dua pcs, karena kalo cuma makan #SatuManaCukup. Begitu tau ada menu baru yang menggugah selera, anak-anak langsung pengen coba ketiganya. Termasuk juga para sahabat saya yang ikutan order si Tokyo Bite ini. Oiya, menu Tokyo Bite bisa dinikmati secara dine in atau takeaway.


3. Menghadirkan kolaborasi yang apik dan menarik

Satu lagi yang menarik perhatian saya pada Hokben adalah bentuk kolaborasinya dengan Tupperware untuk meluncurkan koleksi Tumbler colourfull 4 warna. Keempat warna tumbler ini bisa di dapatkan dengan membeli paket atau secara langsung. Harga tumblernya sekitar 40ribuan, pas banget untuk dibawa bepergian di era pandemi seperti sekarang, sekaligus mengurangi jumlah sampah plastik dari botol minuman sekali pakai yang ada di sekitar kita. Saya udah punya juga loh yang warna kuning dan pengen nambah koleksi lagi. 



Nah, buat Anak JakTim yang lagi cari tempat makan enak, nyaman dan Instagramable yuk ke HokBen Pondok Bambu aja, tepatnya di Jalan Pahlawan Revolusi tapi kalo masih mager juga, menu-menunya HokBen bisa langsung di order aja di seluruh layanan store HokBen: Dine in, Take Away, Drive thru, maupun telepon Delivery (1-500-505), GoFood, GrabFood & Shopee Food

Jangan lupa ya, Teman HokBen bisa follow akun instagramnya dibawah ini 

Fanpage : HokaHoka Bento
Twitter : @Hokben
Instagram : @hokben_id

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Terimakasih telah berkunjung ke www.indrifairy.com
Jangan lupa tinggalkan komentar ^_^