Berkat Prestasi, COSMO JNE Futsal Diguyur Bonus Puluhan Juta oleh JNE

Sebelum pandemi Covid-19 terjadi, saya paling rajin ikutan lomba lari yang digelar oleh Kementrian, BUMN ataupun sektor swasta lainnya, selain ingin menjaga kesehatan jiwa dan raga, ikutan event running seperti itu juga banyak manfaatnya, misalnya saja kita bisa bertemu teman baru, meraih hadiah doorprize, menambah koleksi Medali dan jika menang pastinya bisa membawa pulang hadiah dengan penuh rasa bangga 

Tak bisa dipungkiri lagi jika sebuah prestasi tak hanya mendatangkan kebanggaan bagi siapapun yang mendapatkannya, tetapi juga rewards sebagai imbalan atas apa yang telah kita lakukan seperti para atlet Timnas Indonesia dari cabang olahraga Futsal yang semakin menunjukkan kebolehannya dalam berbagai ajang bergengsi 

Perhelatan Sea Games yang telah berlangsung di Vitenam pada bulan Mei 2021 lalu sukses menorehkan sebuah prestasi untuk Indonesia karena Timnas Garuda Indonesia terbukti bermain dengan sangat apik dan penuh strategi, sehingga dapat mengharumkan nama bangsa dan berhasil meraih Medali Perak dalam gelaran olahraga tersebut.

Keberhasilan itu tentu saja berkat doa dan dukungan dari seluruh rakyat Indonesia juga kerja keras para pemain yang tergabung dalam Tinmas Garuda. Mereka giat berlatih, menjaga kondisi tubuh agar tetap bugar untuk menghadapi pertandingan-pertandingan berikutnya. 

Mereka yang terpilih menjadi atlet Futsal terbaik Timnas tentunya bukan suatu hal yang mudah, harus melalui seleksi ketat dengan menunjukkan prestasinya dalam bidang olahraga Futsal. Seleksi ini berlaku pada siapa saja termasuk 4 orang pemain dengan talenta terbaik jebolan COSMO JNE FC yang resmi menjadi anggota Timnas Garuda. 

Terpilihnya 4 pemain dan 2 assistant coach tersebut adalah hasil dari pencapaian COSMO JNE FC yang kini menduduki peringkat 2 Liga Futsal Profesional Indonesia 2021, dengan perolehan 26 poin dari 8 kali menang, 2 kali seri dan 1 kalah, tentunya tak perlu diragukan lagi, talenta bermain yang dimiliki 4 pemain tersebut di atas rata-rata pemain lainnya sehingga dapat menembus menjadi pemain inti Tim Nasional yang berasal dari gabungan beberapa tim futsal yang berlaga di Liga Futsal Profesional Indonesia 2021

Hmmh...semakin penasaran kan dengan profil COSMO JNE FC ini? Mari kita cek 3 faktanya bersama 

1. 3 (tiga) Pemain bertalenta yaitu Rizki Xavier, Dewa Rizki, Firman Adriansyah dari COSMO JNE FC merupakan TimNas Futsal Indonesia yang berhasil meraih Medali Perak pada ajang Piala Futsal AFF 2022 dan Sea Games 2021 

2. Ketiga pemain beserta Kiper yaitu M.Iksan Rahadian juga ikut memperkuat Timnas Futsal Indonesia di ajang AFF Thailand 2022

3. Ke-2 Official Couch COSMO JNE FC yaiitu Ade Lesmana selaku pelatih kiper dan Amril Daulay selaku Asisten pelatih turut bergabung dan memperkuat Timnas Futsal Indonesia 

Baca juga : Sepak terjang COSMO JNE FC di Piala AFF Thailand

Sumber foto : IG @jne_id

Pada awal bulan April lalu mereka juga ikut bertanding di event Piala AFF Futsal Championship Thailand 2022 dan berhasil masuk ke babak semifinal. Dan dalam waktu dekat, Liga Futsal Profesional Indonesia 2021/2022 pun akan segera digelar memasuki putaran yang kedua dan Cosmo JNE FC siap menyongsong pertandingan dengan semangat untuk mempertahankan tim futsal papan atas. 

COSMO JNE FC Kembali Unjuk Kebolehan di Liga Futsal Profesional Indonesia

Liga Futsal Profesional 2022 berlangsung sangat meriah di GOR Pangsuma Kota Pontianak pada tanggal 18-19 Juni kemarin apalagi pertandingan yang berlangsung saat itu melibatkan 2 tim Futsal terbaik. Pertandingan perdana  pada hari Sabtu 18 Juni Cosmo JNE FC berhadapan dengan Pendekar United, tim milik Youtuber kenamaan Atta Halilintar yang berakhir dengan skor 3-3

Pertandingan Cosmo JNE FC yang dijuluki The Yellow Submarine cukup menarik karena  berhadapan dengan Pendekar United yang saat ini memiliki pemain terbaik kelas dunia 6 kali, yaitu Ricardinho atau yang bernama lengkap Ricardo Felipe da Silva Braga berkebangsaan Portugal. Ricardinho akan menjadi pemain sentral dalam setiap pertandingan yang akan menjadi debutnya serta tantangan tersendiri di dunia futsal Indonesia, dan saat ini pertandingan Futsal sudah bisa dihadiri penonton secara langsung. 

Sumber foto : IG @jne_id

Kemudian pada hari Minggu 19 Juni kemarin COSMO JNE FC besutan Coach Denny Handoyo membawa tim terbaiknya untuk menghadapi IPC Pelindo dengan skor terakhir 12-2, Dalam pertandingan kali ini pun tim Cosmo JNE telah melakukan Funmatch futsal pada hari Senin 20 Juni 2022 melawan tim Futsal JNE Pontianak, wah keren banget ya prestasi COSMO JNE FC, semoga di pekan depan prestasi mereka semakin membanggakan saat berhadapan dengan Halus FC di tanggal 25 Juni dan Bintang Timur Surabaya pada tanggal 26 Juni.  

Berbagai prestasi yang mereka berikan tentunya membuat kebanggaan tersendiri bagi JNE sebagai sponsor utama COSMO JNE FC. Saking bangganya...JNE memberikan rewards kepada para pemain COSMO JNE FC sebagai rasa syukur dan kontribusinya. Penasaran enggak sih bentuk rewardsnya seperti apa? 

Guyuran Bonus untuk Pemain COSMO JNE FC 

JNE terus berkomitmen untuk memberikan manfaat sebesar-besarnya kepada masyarakat. Tidak hanya fokus pada perkembangan dan inovasi bisnisnya, JNE konsisten berkontribusi di berbagai bidang kemasyarakatan, baik kesehatan, pendidikan, olahraga, dan lain-lain. 

JNE sebagai sponsor utama memberikan apresiasi berupa guyuran bonus puluhan juta untuk para pemain dan official Cosmo JNE Futsal Club yang tergabung di Timnas Futsal Indonesia serta berhasil meraih medali perak pada ajang Piala Futsal AFF dan Sea Games 2021 yang lalu.

Seremonial apresiasi penyerahan bonus dilaksanakan di Rumah Makan Dapur Nusantara Pontianak pada hari Jum’at 17 Juni 2022 dan para pemain yang mendapatkan apresiasi tersebut adalah, Muhammad Iksan Rahadian (Kiper), Muhammad Rizki Xavier, Reza Gunawan, Firman Adriansyah, Dewa Rizki Amanda, Ade Lesmana (pelatih kiper) dan M. Amril Daulay (asisten pelatih) yang berhasil mengharumkan nama Indonesia pada ajang bergengsi di Vietnam.

Hadir dalam acara seremonial, Eri Palgunadi selaku VP Marketing JNE yang mengatakan, "JNE ingin terus memberikan dukungan bagi anak bangsa. Salah satunya melalui sepakbola khususnya futsal sebagai olahraga yang digandrungi hampir semua kalangan di Indonesia. Sebagai perusahaan logistik asli Indonesia, JNE akan terus mendukung kemajuan anak bangsa baik UKM, olahraga, pendidikan maupun ekonomi sesuai tagline “Connecting Happiness” dengan memberikan pelayanan terbaik dan memberikan manfaat yang seluas-luasnya kepada seluruh masyarakat Indonesia”. 

Pada kesempatan yang sama, Akbar Pera Baharudin atau Ajudan Pribadi selaku pemilik Cosmo JNE FC, menyampaikan bahwa JNE merupakan sponsor utama untuk mendukung Cosmo JNE FC untuk berlaga pada musim kompetisi Liga Futsal Profesional  Indonesia 2021/2022 ini. "Dengan dukungan yang maksimal dan luar biasa dari JNE sebagai perusahaan logistk terbesar di Indonesia ini, harapannya adalah memberikan hasil yang terbaik di setiap pertandingan dan menjadi juara Liga Futsal Professional Indonesia di musim 2021/2022” ungkapnya. 

Selain  dalam pertandingan, JNE juga berbagi santunan bagi anak yatim sebagai bentuk silaturahmi,  persahabatan dan kepedulian kepada sesama. Fachri Reza Kapten Tim Cosmo JNE FC menyampaikan, “Berkat kekompakan dan kerja keras tim selama latihan, sehingga kualitas permainan terus meningkat dan semakin solid. Dukungan doa dan harapan dari semua Ksatria dan Srikandi JNE serta seluruh masyarakat agar kami terus memberikan yang terbaik dan mampu menjadi juara nanti,” pungkas Fachri.*  

Bonus berupa puluhan jutaan rupiah yang diberikan oleh JNE tentu saja menjadi penyemangat mereka agar terus berlatih dan menciptakan prestasi lebih baik lagi pada pertandingan Futsal mendatang. Semoga COSMO JNE FC semakin maju dan berjaya berkat dukungan penuh JNE.

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Terimakasih telah berkunjung ke www.indrifairy.com
Jangan lupa tinggalkan komentar ^_^