Ikan bawal, ikan gurami, Masaklah dengan cumi-cumi
Usai sudah masa pandemi, Marilah kita silaturahmi.
Setelah masa pandemi yang melanda negeri kita selama lebih dari 2 tahun, boleh di bilang tahun 2023 ini menjadi tahun yang melegakan karena akhirnya kita bisa kembali beraktifitas diluar rumah meskipun di era yang berbeda yaitu new normal. Meskipun sudah bebas beraktifitas, Pemerintah masih mewajibkan kita untuk menggunakan masker dan menjaga protokol kesehatan dimanapun berada. Namun tidak ada larangan untuk kembali bersekolah tatap muka, Work form office hingga saat Ramadan seperti sekarang ini, undangan untuk berbuka puasa bersama pun sudah padat merayap.
Seperti beberapa hari yang lalu, saya dan sahabat-sahabat solehah janjian untuk ketemuan di sebuah pusat perbelanjaan yang ada di bilangan Kelapa Gading, tak hanya untuk melepas rindu tetapi juga mewujudkan rencana makan bareng (MABAR) yang terus tertunda ketika masa pandemi, setelah berdiskusi cukup alot di Grup Chat akhirnya kami berenam sepakat untuk MABAR sekaligus Buka Puasa di Dapur Solo Mall Artha Gading, alasan kami memillih Dapur Solo sebagai tempat makan bareng adalah lokasinya yang strategis, suasana yang nyaman, berada di lantai 1 dan di dekat eskalator sehingga akan mudah ditemukan bagi yang baru pertama berkunjung kesana.
Dapur Solo Mall Artha Gading |
Alasan yang kedua adalah, di bulan April ini Dapur Solo punya penawaran menarik buat para cewek-cewek modis alias modal diskon seperti kami yaitu sebuah menu paket yang bisa dinikmati ramean, mulai dari 4 hingga 6 orang, informasi tersebut tentu saja kami dapatkan dari akun Instagram @dapursolo1988, dalam postingannya tersebut Dapur Solo tak hanya membuat kami super duper ngiler ketika melihat ikan gurame dalam gambar tetapi harga yang tertera dalam flyer promo tersebut juga tak kalah membuat kami girang bukan kepalang, itu artinya kami bisa makan bareng dengan menu yang lezat, komplit tetapi tetap hemat, wah ini sih double untung namanya. Jadi semakin penasaran kan dengan menu baru apa yang ada di Dapur Solo kali ini?
Baca Juga : Dapur Solo Lunchbox Ahlinya Dadakan
Paket MABAR Dapur Solo |
MABAR (Makan Bareng) Double Untung
Suasana restoran yang nyaman, homey dibalut dengan nuansa tradisional modern di setiap sudutnya membuat orang betah berlama-lama di Dapur Solo, belum lagi makanan yang disajikan berasal dari Barat Jawa dan Timur Jawa yang variatif, enak dan pas dilidah. Ketika memasuki area resto Dapur Solo, banner promo Paket MABAR sudah terlihat dengan jelas, baik menunya maupun harganya, buat aku dan teman-teman, kedua Paket MABAR ini seperti sebuah kejutan sih karena kami memang punya kebiasan untuk sharing menu saat makan bareng, dan di Dapur Solo ini akhirnya kesampean.
Paket MABAR terdiri dari 2 pilihan yaitu :
- MABAR-4 yang menunya terdiri dari Ikan Gurami Goreng, Soto Ayam Sambal Terong, Oseng Buncis Ayam Pedas, Tempe Goreng Tepung, 4 Nasi Putih & 4 Es Lemongrass, dalam paket ini ada free es campur juga loh. Harga untuk MABAR 4 adalah Rp.220.000 pas banget bisa patungan 50ribuan saja, harga tersebut sudah didiskon dari harga awalnya yaitu Rp.405.000
- MABAR-6 yang menunya terdiri dari Pecak Ikan Gurami ,Sop Ikan Asam Pedas, Soto Ayam, Oseng Buncis Ayam Pedas, Tempe Goreng Tepung, Sambal Tempe, 6 Nasi Putih, 6 Es Lemongrass. Free 2 es campur. Menu sebanyak itu dibanderol dengan harga Rp.300.000 dari harga awal Rp.555.000.
Tanpa menunggu lama, kami langsung memesan menu Paket MABAR 6 untuk disantap bersama-sama, dan ketika menu tersebut datang memang persis sepeti yang ada di gambar, benar-benar menggiurkan. Es Lemongrassnya juga bikin dahaga hilang seketika, seger poll! Makin nyaman lagi karena Dapur Solo sudah tersertifikasi Halal sehingga tak ada keraguan lagi untuk menyantapnya.
Testimoni
Paket MABAR 6 ini dapat nilai 2 jempol dari saya dan teman-teman, selain Ikan Guraminya yang besar, makanan berkuahnya juga enak, begitu juga menu oseng dan gorengannya, sempurna banget pokoknya. Meskipun berbeda menu, Paket MABAR 4 juga tak kalah seru untuk dinikmati karena ikan gurame gorengnya terlihat begitu menggoda, belum lagi sambal terongnya yang jadi favorit orang Indonesia, lezatnya tiada tara. Paket MABAR Dapur Solo sudah bisa dinikmati mulai sekarang hingga 15 Mei 2023 mendatang, MABAR di Dapur Solo, Makan bareng semakin seru dan hemat!
Selain Paket MABAR, ada banyak menu lainnya di Dapur Solo misalnya Nasi Langgi Solo yang menjadi Signature Menu, Selat Solo, Aneka kudapan, Minuman Kopi dan Non Kopi juga menu IFTAR Ramadan yang hadir selama bulan Ramadan. Semua menu di Dapur Solo tentunya menjadi favorit karena Dapur Solo, Ahlinya Masakan Jawa.
Team MABAR Dapur Solo |
#Dapursolo #Menubaru #Makanbareng #Ahlinyamasakanjawa
Tidak ada komentar
Posting Komentar
Terimakasih telah berkunjung ke www.indrifairy.com
Jangan lupa tinggalkan komentar ^_^