Menjadi seorang Content Creator itu ternyata PR nya banyak banget, selain harus membuat konten yang bagus dan dapat memuaskan klien, kita juga seringkali harus lembur untuk mengejar deadline pekerjaan agar selesai tepat pada waktunya, seperti di bulan September ini, saya tiba-tiba dapat banyak orderan untuk menggarap beberapa konten video kejar tayang berupa review produk makanan hingga skincare. Alhamdulillah yaa..
Semua job yang berdatangan secara bersamaan tentunya sangat saya syukuri jika dibandingkan bulan lalu yang terbilang sepi orderan. Apalagi ditengah ketatnya persaingan antara Content Creator yang saat ini semakin kreatif dan inovatif dalam membuat video, saya langsung insecure banget. Makin minder lagi ketika gagal apply job, karena terhalang jumlah follower meski syarat lainnya bisa terpenuhi. Berbagai tantangan tersebut akhirnya membuat saya berpikir untuk lebih banyak menggali potensi diri dengan mengikuti workshop atau kelas digital creator agar kualitas konten terus meningkat. Termasuk ilmu di dunia Blogging yang rasanya masih belum seberapa.
After resign dari sebuah maskapai penerbangan, profesi Blogger dan Content Creator lumayan serius saya jalani sejak tahun 2017 dan ternyata membuahkan banyak hasil dalam hidup saya, tak hanya pundi-pundi rupiah dan barang endorse-an yang saya dapatkan tetapi bertambahnya jumlah teman dan ilmu yang bermanfaat dalam menjalani profesi saat ini. Seperti ilmu ngeblog dan ngonten juga kesempatan networking yang saya dapatkan saat Sinar Mas Land menggelar acara Digital Creator Gathering pada tanggal 14 September 2024 lalu, ada 30 orang Digital Creator yang terpilih untuk hadir di acara yang berlangsung di Sabtu pagi itu. Nah apa saja yang saya dapatkan di acara tersebut? Ini dia keseruannya...
BSD City Digital Creator Gathering 2024
Setelah menggelar acara yang sama di Surabaya pada tanggal 7 September 2024, kini giliran Digital Creator Jabodetabek yang mendapat kesempatan untuk belajar di acara Workshop persembahan Sinar Mas Land, acara bertajuk Digital Creator Gathering 2024 tersebut berlangsung di Green Office Park BSD City yang juga merupakan Marketing Office dari Sinar Mas Land.
Jika di flashback ke belakang, entah sudah berapa kali saya berkunjung ke BSD City, mulai dari mengunjungi sebuah pameran otomotif, menikmati family time ke pusat perbelanjaan di BSD hingga kunjungan untuk melihat langsung inovasi dan terobosan yang telat dibuat oleh Sinar Mas Land untuk BSD City. Contohnya bus listrik yang sempat dihadirkan di BSD City beberapa waktu yang lalu menambah kesan Smart City in Indonesia yang modern untuk BSD City dan baru-baru ini di The Breeze juga ada Reverse Vending Machine yang membantu mengola sampah plastik menjadi uang dengan syarat ketentuan yang berlaku dan masih banyak lagi inovasi lainnya dari Kota Hijau di Indonesia ini.
Kembali ke acara BSD City Digital Creator Gathering, kali ini Sinar Mas Land menghadirkan 4 (empat) narasumber yang hadir untuk sharing ilmunya, tentunya keempat orang ini adalah sosok yang berpengalaman dalam bidangnya, mereka adalah :
1. Winarso Nugroho – Public Relations Sinar Mas Land
2. Jesslyn Marvella – Website Channel Specialist Sinar Mas Land SEO
- Workshop “Make Your Video Stand Out On Social Media"
Winarso Nugroho selaku Public Relations Sinar Mas Land memulai presentasinya dengan menunjukkan tren menonton video yang saat ini lebih disukai oleh masyarakat, jumlahnya sekitar 51%, apalagi saat ini selain di Youtube, kita dapat menonton video di TikTok maupun Instagram. Tren ini tentunya dapat menjadi peluang bagi para Content Creator untuk meraup cuan lebih banyak dengan menghadirkan konten yang seru dan menarik juga Stand Out.
Nah, untuk membuat Video yang stand out, Winarso Nugroho berkolaborasi dengan MomInfluencer Vibrieyanti memberikan materi serta tips-tips menarik bagi kami semua yang hadir seputar pengelolaan media sosial, untuk memulai membuat sebuah konten video yang pertama kita lakukan adalah memilih tema konten, tema ini bisa dimulai dari apa yang kita tahu dan sukai, misalnya untuk yang punya hobi kulineran, kita bisa menjadi seorang food Vlogger atau untuk yang suka make up, bisa juga nih menjadi Beauty Vlogger.
Winarso juga menambahkan agar konten yang kita buat harus dapat menghibur, informatif dan gunakan story telling, dan yang tak kalah penting adalah kamera dan alat pendukungnya harus mumpuni agar gambar tidak blur atau goyang. Selain Winarso, Mom Vibrie juga membagikan 4 (empat) tips nya untuk optimalisasi akun Instagram, yaitu :
- Kenali audiens follower, cek usia follower kita yang paling banyak dan jam posting yang ramai
- Temukan winning content, pelajari konten yang paling banyak interakasi organik, like, komen, save n sahre lalu pin konten tersebur
- Penyusunan Content yang menarik, kuncinya ada pada storyline, kuasai Hp, download aplikasi editing, belajar membuat caption dan be creative
- Kenali karakter platform, algoritma berperan penting, Instagram akan up video bila diawal posting interaksi komen langsung kita reply
Semua paparan yang diberikan kedua narasumber tersebut menjadi catatan khusus buat kami karena ternyata sampai saat ini masih banyak ilmu ngonten yang belum kami ketahui, selain tips dan trik membuat video yang stand out, di acara Digital Creator Gathering 2024 ada juga pembekalan bagi kamu yang juga berprofesi sebagai Blogger yaitu seputar SEO.
- Workshop Search Engine Optimize (SEO)
Materi Workshop berikutnya adalah Teknik SEO yang dibawakan oleh Jesslyn Marvella, selaku Website Channel Specialist Sinar Mas Land SEO, beliau menyampaikan beberapa hal penting yang harus diketahui tentang SEO
Pengertian SEO
Search engine optimization (SEO) merupakan Teknik mengoptimasi website agar mendapat ranking teratas di hasil pencarian mesin pencari untuk kata kunci yang relevan. Dengan optimasi SEO, situs web berpotensi muncul di posisi teratas ketika pengguna mencari informasi yang relevan dengan konten yang ada di situs tersebut
Bagaimana SEO bekerja?
- Indexing
Data yang dikumpulkan selama proses creating akan disimpan dalam database raksasa mesin pencari
- Crawling
Mesin pencari menggunakan bot atau spider untuk menjelajahi seluruh website di internet
- Ranking
Penilaian halaman yang sudah diindeks untuk memilah mana yang akan tampil di posisi teratas.
SEO Optimatize
- ON PAGE SEO
On-Page SEO mengacu pada optimasi elemen-elemen yang ada di dalam halaman website
- OFF PAGE SEO
Off-Page SEO mencakup semua tindakan yang dilakukan di luar situs website untuk meningkatkan peringkat di mesin pencari
Tehnik SEO
Technical SEO berkaitan dengan aspek teknic website yang mempengaruhi kemampuan mesin pencan untuk mengindeks sebuah
Keseluruhan materi yang dibawakan oleh Kak Jess begitu lengkap dan bermanfaat, bahkan beliau memberikan contoh-contohnya pada setiap lembar presentasinya, bagaimana menggunakan meta deskripsi juga peran penting Google Console. Setelah sesi tanya jawab, acara dilanjutkan dengan presentasi dari Sinar Mas Land seputar kampanye Green Habit yang saat ini sedang dicanangkan.
- Presentation “Reducing Carbon Emission through Green Initiative Program in BSD City”
Sebagai tuan rumah, Sinar Mas Land tentu saja ingin memperkenalkan program dan inovasi mereka saat ini sekaligus mengajak kita untuk lebih menjaga bumi. Sessario Bayu selaku Green Initiative Department Head President Office Sinar Mas Land menyampaikan bahwa Sinar Mas Land berupaya mengurangi emisi karbon melalui Program Inisiatif Hijau di BSD City. Seperti kita ketahui bersama bahwa emisi terbesar saat ini berasal dari energi fossil fuel, proses industri, sampah domestik, serta sektor lainnya.
Dalam menjalani program inisiatif hijau tersebut, Sinar Mas Land berpedoman pada visinya juga 4 (empat) pilar Sustainability yaitu melakukan pengembangan dengan memelihara keseimbangan sosial, lingkungan dan profit perusahaan. Sinar Mas Land juga memiliki 8 aspek untuk menjaga kelestarian hidup, yang terdiri dari :
- Green Building, pengembangan property hijau yang tersertifikasi
- Low Carbon, inventarisasi dan upaya pengurangan emisi karbon
- Green Material, penggunaan material ramah lingkungan
- Waste Management, pengelolaan sampah bertanggung jawab dengan konseo reduce wash to landfill
- Energy Efficiency & Water Conservation, upaya pengurangan penggunaan energi berbasis fosil, penghematan air dan pengelolaan limpasan air hujan
- Renewable Energy, penggunaan panel surya dan Renewable Energy Certificate (REC)
- Green Habit, kampanye dan edukasi ramah lingkungan
- Green Mobility, transportasi public terintegrasi dan EV infrasturcture
seru banget yaa acara kemarinnnn.. apalagi pas pulang kita dikasih rantang hahaha...
BalasHapus